Jambiday.com, BATANG HARI- Masyarakat Desa Malapari, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batang Hari, Jambi dihebohkan penemuan mayat bocah laki-laki mengapung di sungai Batanghari, Minggu pagi (17/9/23).
Diketahui, mayat bocah laki-laki yang ditemukan warga Malapari itu sudah dengan keadaan meninggal dunia.
Salah satu warga Desa Malapari enggan disebut namanya kepada awak media mengatakan bahwa penemuan tersebut ditemukan oleh warga yang saat hendak bekerja menambang batu krikil.
” Iya kalau cerita dari orang-orang ini mayat sudah keadaan mengapung di sungai, dikiranya tadi ikan, pas didekati ternyata mayat manusia,” jelas warga
Warga masih menjelaskan, penemuan diperkirakan kurang lebih sekitar jam 08:00 WIB. Saat ini mayat juga telah dibawah ke rumah warga yang pertama kali menemukannya.
” Sekarang mayat sudah di rumah bapak Saipul (warga yang menemukan),” ujarnya.
Hingga berita ini diterbitkan belum diketahui indentitas mayat bocah laki-laki tersebut. Kepada instansi terkait harap bisa segera mengevakuasi korban agar bisa cepat ditemukan keluarganya. (LAN)
Discussion about this post