Jambiday.com, JAMBI– Tingginya animo masyarakat untuk melakukan Ibadah Umroh, membuat banyak biro perjalanan membuat paket bagi masyarakt agar bisa menjalankan Ibadah Umroh dengan nyaman dan aman.
Menyikapi tingginya animo masyarakat untuk melaksanakan Ibadah Umroh, hari Minggu (6/3/2022), PT. Andalas Jaya Wisata Ajwa Tour & Travel, Umroh & Haji yang beralamat di Jalan Kaca Piring, Kelurahan Simpang IV Sipin, Telanaipura Kota Jambi melakukan syukuran tanda dibukanya secara resmi Ajwa Tour dan Travel cabang Kota Jambi.

Dalam pelaksanaan syukuran, Kepala cabang Ajwa Kota Jambi, Raja Rizki Maylando, SE memperkenalkan Ajwa Tour & Travel, Umroh & Haji merupakan salah satu travel yang tumbuh dengan menghadirkan komitmen tinggi kepada masyarakat Jambi yang ingin menjadi tamu Allah ke Baitullah Yang mana salah satu keunggulan dari Ajwa ialah provider Visa Umroh.
“Selain dari itu, in Sya Allah kita ke depannya jalin kerja sama dengan dua bank syariah di Jambi. Yaitu BSI dan Bank Jambi syariah. Itu untuk tabungan umroh, jadi masyarakat yang ingin umroh bisa nabung di bank. Bukan depe atau persekot kepada kami. In Sya Allah uang jamaah aman. Kami jujur dan transparan, amanah dengan semua perbuatan dan perkataan,” tegas pria ramah yang akrab disapa Edo ini.

Disampaikan juga sama bapak Handy Pratama, SE, Penanggung Jawab Keuangan, Ajwa Tour saat ini sudah 2 kali pemberangkat masa pandemi. Yaitu keberangkatan tanggal 27 Februari 2022 lalu sebanyak 45 Jemaah. Dan pemberangkatan tanggal 03 Maret 2022 jumlah 135 jemaah.
Dan jika tidak ada halangan, akan diberangkatkan juga tanggal 26 Maret 2022 jumlah 45 jemaah. Saat ini, di Ajwa masih tersedia juga keberangkatan paket full ramadhan dan paket syawal. Waat ini masing-masing paket tersisa 10 orang.
“Pada syukuran Ajwa Jambi dengan warga sekitar dihadiri juga 2 calon jemaah yang akan berangkt di bulan syawal, tepatnya 15 Mei 2022 mendatang. Di mana saat ini informasi terbarunya, tidak berlakunya karantina saat tiba di Madinah,” ungkap Raja.

Diketahui, Ajwa Tour Jambi miliki mutawif yang berpengalaman di bidang nya. Yakni habib Haidar Al-Munawar, S. Sos, ustad Panji Hindaru dan Ustad Badrul Munir, S. H. I., M. H. (OYI)
Discussion about this post