jambiday.com, TEBO- Pj Bupati Tebo H.Aspan S.T pantau kebakaran yang terjadi di areal, konsesi milik koperasi Bungo Pandan pada (11/10), hadir pada saat tersebut, ketua Tp PKK Tebi Hj Armayanti Aspan, Kepala BPBD Tebo dan jajarannya, kadis sosial Erlinda, kadis Kominfo Erwanto, kadis perdagangan Nurhasanah, Kepala desa Suo Suo Julita. kedatangan Pj Bupati Tebo kelokasi kebakaran untuk memastikan upaya pemadaman yang dilakukan oleh tim Karhutla Tebo.
Tampak dilokasi kebakaran, sebagian areal masih mengeluarkan asap, karena ditakutkan akan menjalar kebagian yang tidak terbakar sepontan Pj Bupati Tebo langsung, menelepon, kalak BPBD Jambi Dodi, serta Korem, untuk meminta bantuan water bombing. Dalam tempo satu jam helikopter membawa air telah tiba dilokasi kebakaran, H.Aspan bersama tim karhutla kabupaten menyaksikan bersama sama proses waterboombing di areal kebakaran.
Dalam wawancara di lokasi kebakaran, H.Aspan menyampaikan keprihatinan yang luar biasa, terhadap kejadian tersebut.
”Hari ini kita mendapat laporan dua titik api di mana salah satunya adalah di Desa suo suo, dilokasi HTR Koperasi Bungo Pandan, agar titik api tidak meluas hari ini kita bekerjasama dengan tim karhutla Provinsi Jambi, melakukan water bombing, sampai hari ini kita masih mendapat laporan empat titik api, didesa suo suo ada dua titik, di tujuh koto ada satu, dan dirimbo ilir ada satu” tutup Aspan. (AZZ)
Discussion about this post