Jambiday.com, BATANGHARI – Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Batang Hari, Provinsi Jambi yang diwakili Sekretaris, sambutan hangat Kunjungan Kerja (Kunker) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel), Selasa siang (6/8).
Kadis Kominfo melalui Sekretaris, Roni kepada awak media mengatakan bahwa kedatangan anggota DPRD tersebut adalah bertujuan untuk menjalin silaturahmi, serta sedikit mempertanyakan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Kabupaten Batang Hari.
” Ya anggota DPRD Ogan Komering Ilir tadi datang ke kantor kita dalam hal untuk kunjungan kerja, disana para anggota dewan sedikit berbicang-bincang tentang penerapan SPBE di Batang Hari,” katanya
Masih dikatanya Sekretaris Roni, ia sedikit menerangkan tentang penerapan SPBE di Batang Hari. Dimana untuk saat ini penerapan tersebut, masih terbaik di Provinsi Jambi.
” Alhamdulillah untuk saat ini, penerapan SPBE Kabupaten Batang Hari untuk Provinsi Jambi masih tebaik. Ini di tunjukan hasil penilainan dari Kementerian Pendayagunaan Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tahun 2023 dengan nilai 3,11 (baik),” ujarnya.
Ia juga menjelaskan, dari itu tinggal lagi kembali ke Organisasi Perangkat Daerahnya (OPD) masing-masing tentang bagaimana penerapannya Di Batang Hari.
” Untuk penerapan dan mempertahankan itu, tinggal kembali kepada OPD Pemerintah Kabupaten Batang Harinya lagi,” ungkapnya. (LAN)
Discussion about this post