jambiday.com, JAMBI- Gubernur Jambi, Al Haris bersama sejumlah pejabat eselon II pemprov Jambi safari Ramadan di Masjid Darul Mutaqqin Desa Niaso, Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, Senin (27/03/2023) malam.
Pada kesempatan itu, safari Ramadan yang juga dihadiri Ketua Baznas Provinsi Jambi dan Ketua Dewan Masjid Provinsi Jambi, Gubernur Al Haris menyerahkan bantuan pada anak yatim dan dhuafa, bantuan pembangunan masjid, serta sembako untuk warga jumpo.
Gubernur Al Haris pada kesempatan itu mengimbau umat muslim untuk menghiasi malam ramadhan dengan sholat tarawih dan tadarus. “Mari semarakkan bulan Ramadan,” kata Al Haris.
“Mari kita saling menjaga hubungan silaturahmi antar sesama. Perbanyak beribadah dan menghormati bulan Ramadan, semoga Allah memberikan ganjaran pahala untuk kita semua,” sebut Al Haris lagi.
Kedatangan rombongan safari Ramadan Gubernur Jambi, Al Haris disambut antusias warga Desa Niaso. Disampaikan Kepala Desa Niaso, Sarkoni, dia mewakili warga desanya mendoakan Gubernur Al Haris selalu dalam lindungan Allah memimpin Provinsi Jambi.
“Selamat datang Gubernur dan rombongan. Terima kasih sudah sudah datang dan memilih Desa Niaso untuk safari Ramadan. Semoga Pak Gubernur selalu diberikan kekuatan, keberkahan dan dilindungi Allah untuk memimpin Jambi,” katanya. (OYI)
Discussion about this post