Jambiday.com, BATANGHARI– Sekretariat gugus tugas Kabupaten Batanghari terima bantuan 175 unit alat tes rapid antigen dari PT Petaling Mandraguna (PMG). Bentuk kerja sama antara pemerintah kabupaten setempat dengan pihak PT.
” Iya, kita selaku sekretariat gugus tugas menerima bantuan berupa alat rapid antigen dari PT PMG,” terang dr Bebi Andihara Selasa, (31/08/2021).
Disambungnya Andi, bantuan tersebut juga akan langsung diserahkan ke dinas kesehatan dan rumah sakit untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
” Total keseluruhannya untuk berapa orangnya saya kurang tau. Tapi kalau dinominalkan lebih kurang berkisar Rp 7 jutaan,” ujar andi
Masih kata Kepala Pelaksana BPBD, sejauh ini perusahaan yang memberikan bantuan untuk penanganan Covid-19 berupa alat rapid antigen ini baru satu yakni dari PT PMG.
” Kalau yang memberikan bantuan alat tes rapid antigen ini baru satu perusahaan. Tapi kalau bantuan dalam bentuk bantuan lain sudah banyak perusahaan yang ikut serta memberikan bantuan,” papar dr Bebi.
Pada kesempatan itu juga, dr Bebi Andihara menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Agar dapat memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19.
” Kepada masyarakat diharapkan agar terus mematuhi protokol kesehatan. Seperti memakai masker, mencuci tangan dan hindari adanya kerumunan,” tutup Kepala Pelaksana. (LAN)
Discussion about this post