Jambiday.com, TEBO- Sejak tahun 2017, penantian masyarakat di wilayah Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo, akhirnya terwujud beberapa desa dimekarkan. Salah satunya di Desa Tegal Arum, yang memarkan menjadi tiga desa. Yakni, Desa Tegal Asri, Desa Mekar Kencana, Desa Jaya Mulya.
Penjabat Kepala Desa Jaya Mulya Suwarno mengucapkan terimakasih kepada Pj Bupati Tebo yang sudah memperjuangkan nasib masyarakat. Yang sudah lama menunggu desa tersebut untuk dimekarkan menjadi defenitif.
“sebagai PJ Kades saya akan membuktikan bahwa saya mampu untuk menjadi desa yang mandiri,”tuturnya usai pelantikan pada Jum’at (27/01/23).
Selain itu, terkait penyampaian Pj bupati meminta pejabat segera menyelesaikan administrasi desa. Seperti penentuan RT maupun dusun akan segera dikerjakan.
“Secepatnya akan segera dikerjakan dan dirapatkan bersama jajaran pemerintah maupun tokoh masyarakat,”ucapnya. (AZZ)
Discussion about this post